14.00.00
0
Batu misterius muncul di padang rumput Mongolia. Seluruhnya berdiri tegak dan kokoh meski telah ditempa hujan dan panas. Bukan cuma kemunculannya yang masih misterius, tapi juga ukiran rusa yang entah bagaimana ada di sana.Dilongok dari Mongolian Center, bebatuan ini disebut dengan nama 'Deer Stones'. Penamaan ini diberikan karena banyaknya ukiran rusa di dinding batu.



Berada di sepanjang padang rumput Mongolia Utara dan selatan Siberia, para peneliti mengatakan bebatuan ini berasal dari zaman megalitikum. Tak hanya dua, ada ratusan sisa peninggalan zaman megalitikum di sana.




Ukurannya pun cukup besar. Batu rusa ini tegak berdiri dengan tinggi 3-15 meter. Seluruhnya tersebar di padang rumput luas. Jika dihitung, ada lebih 700 batu rusa di Mongolia. Batu-batu ini dibangun dari granit. ukiran rusa yang ada di dinding batu pun beragam. Ada yang berupa ukiran rusa biasa, ada pula yang ukirannya berupa rusa yang lebih kompleks, lengkap dengan tanduk besar.

Imajinasi tinggi tampaknya digunakan dalam pembuatan ukiran ini. Kalau diperhatikan lebih jelas, rusa-rusa ini ada yang digambarkan seperti terbang ke udara, bukan di darat. Bahkan tak sedikit rusa yang seolah terbang menuju matahari.

Usut boleh usut, rusa ternyata disakralkan oleh penduduk Siberia. Tato prajurit Siberia banyak yang bergambar rusa. Beberapa ahli memperkirakan kalau rusa melambangkan perlindungan dari kekuatan berbahaya.



Sumber: http://travel.detik.com/read/2014/05/02/130952/2571366/1520/batu-rusa-yang-misterius-di-mongolia

0 komentar:

Posting Komentar